Rabu, 18 Juni 2008

Hewan Peliharaan Buat Anak

Jika melihat rumah dengan banyak hewan pelihaaraan, saya sering takut sendiri jika terpikir resiko-resiko yang harus di hadapi. Resiko kebersihan rumah, resiko penyakit , dan resiko jika hewan tersebut menyakiti anak, tapi kalo kita pikirkan keuntungannya, juga ok kok, saya bisa ajarkan bagaimana rava memperlakukan hewan peliharaannya, dan tentu saja dia bisa menjadi teman bermain bagi anak kami satu-satunya itu

Untuk anak kecil-umur 1 tahunan, yang umumnya takut dengan hewan. tidak demikian dengan Rava, Rava memang beda, dia ndak pernah sedikit pun takut dengan hewan, misal anjing tetangga kalo lewat di depannya pasti dia kejar. Bahkan ketika kami ke gereja( kebetulan bapak pendeta pelihara anjing yang hoby menyalak kepada siapa saja yang ndak dia kenal) ketika anjing tersebut menggonggong eh bukannya lari atau menangis, enak aja Rava malah mendekati ajing tersebut.

Kejadian-kejadian inilah yang akhirnya menimbulkan ide untuk memelihara hean di rumah. Persoalan berikutya hewan apa?
Seumuran saya tidak pernah punya hewan peliharaan kalau pun punya paling juga kabur atau mati.

Jalan-jalan ke pasar burung- belakang pasar nJoyo Madiun. Rava excited tangannya di angkat semua ke arah burung-burung di depannya. Karena ini pengalaman pertama masuk pasar burung setelah 1 tahun tinggal di Madiun, kita baru tahu di sana juga banyak di jual kelinci.

Nah pas rasanya jika rava punya kelinci (kelinci ini masih mungil seharga 17 ribu rupiah)



Bagi kami, kelinci termasuk hewan dengan resiko kecil, karena yang di perhitungkan hanya pipisnya aja yang baunya minta ampun tapi itu tidak masalah karena bisa kita taruh di halaman samping- ketakutan ini tidak terbukti karena selama tiga hariu ini belum tercium sama sekali bau pipisnya. Sedangkan untuk urusan makan, sayur hijau menjadi kesukaannya, jadi bisa menjadi tempat pengolahan "limbah dapur", sedangkan kotorannya kecil-kecil dan tidak berbau.



Untuk sangkarnya, saya pilih sangkar burung- tidak beli karena nemu di taman kota he he he. Anda semua bisa lihat betapa Rava senang dengan peliharannya.

Oh iya nama. Namanya ci ci . ada dua alasan kami memberi nama itu.
  1. karena dia kelinci (akhiran: ci)
  2. setiap rava pegang kelinci dia selalu ngomong ci ci ci ci



Ok sekian dulu, saya harap ini bisa menjadi sharing yang bermanfaat bagi anda ortu yang lagi bingung milih hewan peliharaan buat si kecil

Tidak ada komentar: